Duku adalah salah satu tanaman penghasil buah yang diduga berasal dari Asia Tenggara. Dengan mempunyai nama ilmiah atau latin Lansium domesticum, duku diklasifikasikan dalam kelompok kerajaan Plantae. Duku mempunyai bentuk yang sama dengan Langsat, celoring, kokosan, pisitan. Sehingga sangat sulit membedakan keempat buah tersebut. Manfaat dan khasiatnya untuk kesehatan pun sangat banyak dan bervariasi. Dikeranakan kandungan gizi atau nutrisi didalamnya sangat banyak juga.
Manfaat Dan Khasiat Buah Duku Bagi Kesehatan |
Pemanfaatan dan perkembang biakan dari pohon duku juga sangat sering dimaksmalkan oleh masyarakat. Seperti pohonya yang dijadikan bahan perabot atau alat rumah tangga. Seperti halnya untuk bahan bangunan rumah. Dan untuk memperbanyak atau menanam kembali, duku bisa menggunakan dua metode yaitu dengan sistem pencangkokan / stek batang, atau penanaman kembali dari biji buah sisa dari konsumsi.
Nah untuk manfaat dan khasiat buah duku untuk kesehatan adalah :
- Obat alami cacingan
- Menurunkan demam
- Mengobati disentri
- Menyembuhkan penyakit malaria
- Mengatasi penyakit diare
- Menyembuhkan luka akibat gigitan hewan (Ular / kalajengking)
- DLL.
- Untuk obat demam dan cacingan, cukup sediakan biji dari buah duku yang rasanya pahit. Selanjutnya ditumbuk atau dihaluskan dengan menambah air secukupnya. Bila sobat suka, bisa langsung diminum atau direbus dulu untuk menjadikan lebih enak dan aman untuk dikonsumsi.
- Sebagai Obat Disentri dan malaria, Sediakan beberapa pepagan atau kulit dari kayu pohon duku. Rebus hingga mendidih, untuk konsumsi tinggal ambil air rebusan tersebut dan kalau bisa diminum selagi hangat.
- Untuk obat luka gigitan kalajengking, yaitu menggunakan kulit kayu yang sudah dikeringkan dan dijadikan serbuk.
- Untuk diare, silahkan sobat kunyah kulit dari buah duku dan minum air air hasil kunyahan tersebut. Dengan begitu, banyak kemungkinan diare jadi mampet.
Manfaat buah duku ini tak cukup sampai disitu saja, kulit buah yang dikeringkan bisa digunakan sebagai obat pengusir nyamuk. Oleh karena itu kita jadi lebih hemat dengan tanpa membeli obat nyamuk yang sudah banyak terjual ditoko atau warung. Pengentahu, Cukup keringkan kulit buah dan campurkan dengan arang atau kemenyan sebagai aroma. Selanjutnya haluskan dan campurkan dengan sedikit air. Bentuk sesuai keinginan dan jemur hingga kering sebelum digunakan.
Nah itulah bahasan kami tentang Manfaat Dan Khasiat Buah Duku Bagi Kesehatan, semoga bisa membantu dan berguna bagi sobat semua. Sekian dulu ya... sampai ketemu pada artikel selanjutnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar